Antisipasi Jentik Nyamuk DBD di Musim Hujan, Koramil 1423-04/Liliriaja Bersihkan Pasar Bersama Masyarakat dan Pelajar




Media Infota,Soppeng,- Memasuki musim penghujan saat ini, tak henti hentinya jajaran Kodim 1423/Soppeng Korem 141/Toddopuli Kodam XIV/Hasanuddin melaksanakan kegiatan Karya Bakti diwilayah teritorialnya.

Seperti halnya yang saat ini dilaksanakan oleh Personil Koramil 1423-04/Liliriaja dan Pos Ramil Citta bersama masyarakat dengan antusias bahu membahu melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan pasar tradisional Lagoci bertempat di Dusun Lagoci Desa Timussu Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng. Selasa (23/01/2023)

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ws. Danramil 04/Liliriaja Pelda Syarifuddin dengan melibatkan personel Koramil 04/Liliriaja, personil Posramil Citta, Kepala Dusun RT/RW Desa Timussu, Siswa siswi SMP Inpres DDI Lagoci serta masyarakat sekitar 40 orang.

Kegiatan ini merupakan program dan perintah bapak Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) melalui Panglima Kodam (Pangdam) XIV/HSN Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S. Ip sebagai bentuk kepedulian dan kecintaan kepada lingkungan serta menjaga kelestarian alam.

Dalam kesempatannya, Pelda Syarifuddin mengatakan memasuki awal bulan tahun 2024 diperkirakan curah hujan tinggi oleh sebab itu kita bergerak untuk melaksanakan gotong royong (Karya Bakti) dengan sasaran pembersihan sekitaran pasar tradisional Lagoci. Ujarnya

Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini agar pada saat curah hujan tinggi tidak mengakibatkan penyumbatan pada selokan yang dapat mengakibatkan banjir, serta pembersihan sampah sampah baik sampah organik maupun non organik guna mengantisipasi munculnya jentik jentik nyamuk pada genangan air yang dapat menimbulkan wabah penyakit seperti Demam Berdarah Dengue (DBD)

Pelda Syarifuddin menambahkan, kegiatan Karya Bakti tersebut merupakan salah satu bentuk progaram dari Komando Atas. Tak hanya pembsrsihan pasar saja tetapi juga pembersihan selokan disekitar pemukiman warga, pembersihan aliran sungai serta program penanaman pohon.

Semoga dengan adanya kegiatan Karya Bakti ini, lingkungan kita menjadi bersih khususnya pasar pasar tradisional Lagoci ini dimana pasar tersebut tempat berkumpulnya orang banyak antara pedangan dan pembeli. Serta kita semua diberi kesehatan dan terhindar dari berbagai musibah dan penyakit. Serta makin kokohnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Tutup Pelda Syarifuddin.(**)