Mediainfota,Soppeng, Kepala UPTD SPF SDN 147 Kalempang Hj.Rusmini Habbise, S.Pd.MM memberikan apresiasi dan menyambut baik kunjungan tim jaksa masuk sekolah, Selasa 28 Mei 2024.
" Kami merasa bangga dan berterima kasih Kejaksaan Negeri Soppeng dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan karena Sekolah kami SDN 147 Kalempang dipercayakan menjadi titik kumpul tim jaksa masuk sekolah," Paparnya.
" Anak-anak juga menyambut antusias kunjungan Tim Jaksa Masuk Sekolah, penyampaian tentang perbuatan melanggar hukum seperti bulying dan dampaknya sangat menarik perhatian mereka," Katanya lagi.
" Terjadi dialog interaktif antara Tim Jaksa Masuk Sekolah yang dipimpin Jaksa Muslimin Lagalung, SH dengan para siswa. Disekolah kami memang selalu memberikan pembinaan setiap hari senin terkait bulying, jadi anak-anak bisa tahu jenis-jenis bulying fisik dan non fisik,"
" Program Kejaksaan Negeri Soppeng melakukan penyuluhan hukum di sekolah-sekolah sangat bermanfaat bagi siswa dan guru itu sendiri, karena menambah pengetahuan dibidang hukum terkait bulying dan perlindungan anak." Tandas Hj.Rusmini Habbise, S.Pd.MM.
Terpisah,Kasi Intel Kejaksaan Negeri Soppeng Rekafit,SH menuturkan program Jaksa Masuk Sekolah merupakan salah satu program Kejaksaan bidang intelejen untuk melakukan penyuluhan hukum di sekolah-sekolah yang sudah berlangsung beberapa tahun namun baru dua tahun terakhir ini yakni tahun 2023 dan 2024 terjalin kerjasama Kejari Soppeng dengan Pemkab Soppeng dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Pungkas Rekafit, SH.
Sekolah Dasar Negeri 147 Kalempang beralamat di Dusun Kalempang Desa Marioritenga Kecamatan Marioriwawo Kabupaten Soppeng.(**)